Bagi pecinta software open-source
pasti sudah mengenal software Open Office.
Software ini mempunyai fungsi seperti aplikasi Microsoft Office, yaitu digunakan
untuk kebutuhan penulisan, administrasi, presentasi, dan sebagainya. Tidak
seperti Micr. Office yang bayar/komersil,
Open Office GRATIS untuk semua (digunakan
untuk sendiri, pendidikan, pemerintahan, administrasi, komersil, dll.) dengan
lisensi Apache License 2.0.
Dengan jutaan pengguna yang sudah menggunakannya, serta relawan-relawan
(bukan amatiran) yang membantu dalam
mengembangkan Open Office, sehingga kualitasnya terjamin. Pada tanggal 23 Juli
2013, Apache Software Foundation (ASF)
mengumumkan telah me-release software Open
Office 4.0 dan dapat di-download di sini.
Versi terbaru ini mempunyai fitur-fitur baru seperti:
- Sidebar telah ditambahkan sebagai fitur utama dalam user interface dan ini tersedia di semua aplikasi Open Office.
- Sebelas panel property telah dipindahkan dari IBM Lotus Symphony, seperti: Alignment, Area, Cell Appearance, Graphic, Line, Number Format, Page, Paragraph, Position & Size, dan Text & Wrap.
- Level Outline dari DOCX telah berfungsi sepenuhnya.
- Warna Table Background dari Table Style telah berfungsi untuk file DOCX.
- Color Pallete telah ditingkatkan dan ditambahkan dengan seleksi pada banyak warna, diatur dengan skema baru untuk mempermudah dalam membuat warna.
- Gradients juga ditingkatkan dan ditambahkan lebih baik dari sebelumnya.
- Gallery Theme dan Gallery Enhancements baru, sudah diimplementasikan.
- Selection Handles User Interface telah diterjemahkan.
Komentar
Posting Komentar